Sabtu, 23 Februari 2019


💚 MENDIDIK DENGAN KEKUATAN FITRAH 💛



Bismillahirrahmanirrahiim.....
Kelas Matrikulasi Ibu Profesional sudah memasuki pekan ke 4 dengan Judul NHW#4 Mendidik anak dengan kekuatan Fitrah. NHW #4 ini ternyata lebih kompleks dibanding NHW sebelumnya, karna di sini akan mengikut sertakan NHW 1-3. berikut ini hasil NHW #4 yang saya selesaikan. Cekidot!!

a. Liat lagi NHW #1, apakah sampai hari ini anda tetap memilih jurusan ilmu tersebut di Universitas kehidupan ini? atau anda akan mengubah jurusan?

Di NHW #1, saya memilih jurusan "Perkebunan spesialis herbal", 
Well... setelah di pikir-pikir lagi, ternyata saya salah "liat Brosur" 😃,,, dan yang ada di brosur itu adalah jurusan "Pengobatan Alami" yang di dalamnya terdapat "ilmu kebun" yang menunjang jurusan Pengobatan Alami. jadi saya tetapkan saat ini saya memilih jurusan "PENGOBATAN ALAMI".

b. Lihat NHW #2, sudahkan konsisten untuk mengisi ceklist harian kita? ceklist ini sebagai sarana kita untuk senantiasa terpicu "memantaskan diri" setiap saat. Latih dengan keras diri anda, agar lingkungan sekitar menjadi lunak terhadap diri kita.

Alhamdulillah,, point-point di ceklist NHW #2 sudah berjalan, karna ceklist kemarin memang gak muluk-muluk, sehingga mudah untuk di jalani, meskipun belum konsisten.

c. Baca dan renungkan kembali NHW #3, apakah sudah terbayang apa maksud Allah menciptakan kita di muka bumi ini? Kalo sudah, maka tetapkan bidang yang akan kita kuasai, sehingga peran hidup anda akan makin terlihat.

Saya termasuk orang yang Kepo terhadap ilmu dan senang bercerita/berbicara. adaaaaa aja yang mau saya sampe.in ke orang. kalo ada sesuatu yang baru saya pelajari, setelah saya paham, cara "menguatkan" ilmu tersebut adalah dengan mengamalkan dan mengajarkan kembali ke orang lain. ada rasa bahagia ketika ada seseorang yang paham dengan penjelasan yang saya paparkan. karna ada orang yang tau dan pintar untuk dirinya sendiri,, tapi dia tidak bisa menyampaikannya ke orang lain. ada.

Qodarullah, Latar belakang pendidikan saya adalah D3 Kebidanan, DIV Bidan Pendidik dan S2 Kesehatan Masyarakat. Setalah mengikuti program Matrikulasi di Institut Ibu Profesional (IIP), saya baru sadar, ini adalah jalan yang Allah rancang. Sebelum Kuliah, saya bercita-cita menjadi GURU, tetapi, orang tua saya mengarahkan saya untuk menjadi BIDAN, tapi.... ternyata Allah tak pernah tidur!! 



DIA Maha tau.. hambanya yang dhoif ini memiliki cita-cita terpendam,. sampai akhirnya 3 tahun setelah lulus Bidan, saya dapet tawaran KULIAH GRATIS!! tau saya dibiayai kuliah apa?? saya di bayarin untuk kuliah DIV Bidan Pendidik, yaitu kuliah untuk menjadi seorang Dosen (guru) Kebidanan. ya..  saya jadi guru. MAsya Allah.... ternyata ini maksudnya. saya harus kuliah kesehatan (bidan) dulu, lalu di arahkan ke kuliah pendidik. Hal ni juga sempet di tanyakan oleh salah satu teman di IIP saat SoTD, dia bertanya, apa hubungan'a kuliah bidan dengan profesi dosen?? Duaaarrrrr.... di sini saya baru ngeh, Allah telah merancang sedemikian rupa kurikulum untuk saya jalani, dan DIA TAK PERNAH MENGECEWAKAN HAMBANYA, Setelah 4 tahun saya lulus kuliah bidan,  saya menjadi Dosen, guru kebidanan, lalu melanjutkan pendidikan S2 Kesehatan Masyarakat, yang mempelajari bagaimana menyampaikan pesan kesehatan kepada masyarakat. Drama kehidupan belum selesai. Saat menjalani kuliah S2, saya menikah, daaaaan... setelah lulus S2, suami meminta saya untuk "tinggal di rumah sajah". 

Untuk memaksimalkan kegiatan produktif di rumah, saya manfaatkan lahan kosong di depan rumah untuk menanan tanaman yang bisa di konsumsi sehar-hari dan tanaman obat, sambil mempromosikan hasil tanaman serta manfaatnya. Dari rumah, saya juga pengen mengaplikasikan pendidikan yang sudah saya dapat kepada lingkungan sekitar. oleh karenanya, saya menetapkan:

Misi : Menyebarkan pemahaman kepada masyarakat Indonesia bahwa sehat yang alami merupakan konsep Pengobatan Thibbun Nabawi
Bidang : Pendidikan Kesehatan Alami
Peran : Pembicara, Praktisi dan Konselor Pengobatan Alami, Pedagang.

d. Susunlah ilmu apa saja yang diperlukan untuk menjalankan misi hidup tersebut!
Untuk mewujudkan misi tersebut, maka ilmu yang harus saya pelajari adalah:
1. Ilmu Agama ; Al-quran adalah BUKU SUMBER dari berbagai bidang ilmu, Hadist tentang pengobatan Ala Nabi
2. Ilmu Biologi Tumbuhan ; ilmu yang mempelajari tentang kandungan & khasiat dari jenis tumbuhan tertentu dan cara memperbanyak tumbuhan.
3. Ilmu Komunikasi ; 
4. Ilmu Marketing

e. Tetapkan Milistone untuk memandu setiap perjalanan anda menjalankan Misi hidup
KM 0 - KM 1 (Semester pertama): Mengumpulkan ayat-ayat Quran dan Hadist tentang pengobatan ala Nabi
KM 1 - KM 2 (Semester Kedua): Mengelompokkan jenis tanaman berdasarkan penyakitnya
KM 2 - KM 3 (Semester ketiga): Mempelajari ilmu komunikasi terutama komunikasi produktif dan persuasif
KM 3 - KM 4 (Semester ke empat): menguasai ilmu Marketing

f. Koreksi lagi NHW #2, apa sudah memasukkan waktu untuk mempelajari ilmu tersebut??
Waktu mengerjakan NHW #2 kemarin, saya belum memasukkan jadwal dalam pentuk target dan point, tapi sebenernya dalam pelaksanaannya, sedang saya jalankan. setelah selesai NHW #4 ini akan saya revisi kembali point-point di NHW #2

g. Lakukan, lakukan, lakukan
OK, OK, OK saya akan lakukan. Bismillah...

Hasil gambar untuk allah tidak akan mengubah suatu kaum



Hai sobat,, tulisan di atas itu adalah rancangan sejarah kuw, mana rancangan sejarah mu??

NB:
- Artikel ini merupakan tugas NHW (Nice Home Work) #4 Program Matrikulasi Batch 7 Ibu Profesional
- Nama peserta didik: Nurly Widyastuti / Program Matrikulasi Batch 7 kelas Bekasi 2

KECERDASAN EMOSIONAL & SPIRITUAL HARI KE 15

  BELANJA BERSAMA RENCANA Meski masih dalam keadaan kurang enak badan, saya dan paksu berencana belanja mingguan & membeli buah. Peran: ...